Cara Konfigurasi VLAN di Cisco

Cara Konfigurasi VLAN di Cisco - Virtual Local Area Network atau VLAN sama seperti LAN yang merupakan Internet yang mencakup area lokal namun secara virtual yang membuat kita seolah-olah berada di jaringan yang berbeda walau masih di Switch yang sama.

VLAN membagi satu broadcast domain menjadi beberapa broadcast domain, sehingga dalam satu Switch bisa berdiri beberapa jaringan. Kelebihan VLAN jika Host yang berbeda VLAN tidak akan tersambung sehingga meningkatkan keamanan jaringan.


Berikut ini ada Topologi jaringan yang akan kita Implementasikan VLAN.

Konfigurasi VLAN pada Switch VLAN 10 dengan nama OFFICE-ROOM & VLAN 20 dengan nama MEETING-ROOM. 

Topologi Jaringan.

Deskripsi Interface Switch.


VLAN 10:
  • Interface Fa0/1 ➣ Server1
  • Interface Fa0/2 ➣ PC1

VLAN 20:
  • Interface Fa0/3 ➣ Server2
  • Interface Fa0/4 ➣ PC2

Konfigurasi VLAN.

Selanjutnya konfigurasi VLAN sesuai dengan yang ada di topologi dan deskripsi pada Switch.

Konfigurasi VLAN 10.

Switch>enable

Switch#configure terminal

Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.

Switch(config)#vlan 10

Switch(config-vlan)#name OFFICE-ROOM

Switch(config-vlan)#interface f0/1

Switch(config-if)#switchport access vlan 10

Switch(config-if)#exit

Switch(config)#interface f0/2

Switch(config-if)#switchport access vlan 10

Switch(config-if)#exit

Switch(config)#


Konfigurasi VLAN 20.

Switch(config)#vlan 20

Switch(config-vlan)#name MEETING-ROOM

Switch(config-vlan)#interface f0/3

Switch(config-if)#switchport access vlan 20

Switch(config-if)#exit

Switch(config)#interface f0/4

Switch(config-if)#switchport access vlan 20

Switch(config-if)#exit

Switch(config)#


Melihat Konfigurasi VLAN.

Untuk pengecekkan detail vlan yang telah di konfigurasi ketikkan show vlan.

Pengujian.

Untuk Pengujian atau pengetesan apakah Konfigurasi VLAN ini berhasil. Tambahkan IP Address pada tiap-tiap Server dan PC.

Selanjutnya lakukan ping IP ke sesama VLAN dan pastikan status Reply. Jika anda ping ke berbeda VLAN maka hasilnya RTO atau Request Time out karena berbeda segmen.


--Sekian artikel ini dibuat semoga bermanfaat, jika ada hal yang kurang di mengerti atau lainnya silahkan berkomentar di bawah. Terimakasih😀--





Post a Comment for "Cara Konfigurasi VLAN di Cisco"